Rabu, 29 September 2021

Pos Dingklik, Spot Sunrise Bromo Yang Paling Mudah di Akses

spot sunrise gunung bromo pos dingklik

Pos Dingklik, 2.463 mdpl. Spot sunrise gunung Bromo terdekat dan yang pertama untuk menyaksikan keindahan pagi gunung Bromo, tergolong paling mudah diakses dari jalur pintu masuk Wonokitri, Pasuruan. Lokasinya tidak jauh dari gerbang masuk Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), hanya sekitar 5 menit perjalanan dengan kendaraan. Dari lokasi Pos Dingklik, explorer berhadapan langsung dengan pemandangan gunung Batok, seolah sejajar dengan posisi kita berdiri di pos Dingklik.

Dingklik dalam bahasa Jawa diartikan sebagai bangku atau tempat duduk kecil (pendek) yang digunakan untuk duduk (setengah jongkok) atau meletakkan kaki. Dinamakan Pos Dingklik bisa berarti lokasi ini sebagai tempat sementara untuk duduk atau istirahat sejenak.
Pos Dingklik dengan lokasinya yang tidak begitu jauh dari pintu masuk Bromo, kemudahan aksesnya yang berada di pinggir jalan pertigaan menuju Pananjakan 1 dan Lautan pasir, bisa sebagai lokasi alternatif saat Puncak Pananjakan 1 macet dan padat oleh pengunjung. pos dingklik sunrise view point gunung bromo

Pos Dingklik - Spot Sunrise Gunung Bromo

Ketinggian Lokasi: 2.463 mdpl
Wilayah Administrasi: : Area Hutan, Wonokitri, Tosari, Pasuruan
Tiket Masuk: tidak ada
Suhu Extrem: 3-5° Celcius
Trek: Pinggir Jalan Utama arah Pananjakan 1

Parkir Kendaraan: terbatas parkir pinggir jalan
Toilet; tersedia, tarif 5.000
Musholla: tidak tersedia
Camping Ground: banyak pilihan lokasi
Sewa Kuda: tidak tersedia, cukup jalan kaki

Warung Makanan: kedai makan minum, bakso, mie, kopi dan teh
Souvenir: toko oleh oleh syal, sarung tangan, kupluk

Pos Dingklik, Alternatif Terbaik Untuk Sunrise Saat Pananjakan Penuh Sesak

Dengan lokasinya yang berada disisi jalan utama menuju puncak Pananjakan 1, termasuk juga jalur utama menuju spot sunrise point lainnya seperti Bukit Kingkong dan Bukit Cinta. Pos Dingklik merupakan spot yang paling strategis untuk memutuskan berhenti saat jalanan macet karena padatnya pengunjung, tanpa kuatir kehilangan momen pagi di gunung Bromo

Khusunya saat high season liburan panjang atau liburan sekolah, tiap sudut spot sunrise gunung Bromo pasti padat oleh pengunjung. Artinya jalan raya utama yang hanya tersedia dua jalur kendaraan juga kebagian macet, padat merayap. Memutuskan untuk ke puncak Pananjakan Anda juga harus memikirkan untuk pulang baliknya, naik atau turun kedua arus pasti akan terhambat.

Pos Dingklik menjadi alternatif dan solusi untuk situasi seperti ini, setidaknya saat menuju lautan pasir lokasi sudah lebih dekat dibanding dengan puncak sunrise lainnya di Pasuruan.

BACA JUGA: Anda Perlu Tahu ada 7 Pilihan Spot Sunrise di Gunung Bromo

Sunrise Bromo

Pos Dingklik, Trek dan Fasilitas Pendukungnya

Dengan lokasinya yang tidak jauh dari pintu masuk, berada di pinggir jalan utama dan pertigaan jalur antara menuju Puncak Pananjakan dan Lautan Pasir Bromo sangat cocok untuk istirahat sejenak sebelum melanjutkan ke puncak atau turun ke Kawah Bromo.

Parkir di Pinggir Jalan, karena lokasi Pos Dingklik ini berada di teras atau pinggir tebing dan kawasan lahan terbatas, lokasi parkir kendaraan ditempatkan pada sisi jalan raya. Tentu dengan kapasitas yang terbatas untuk roda empat.

Tersedia warung pinggir jalan, layaknya sebagai tempat istirahat, pasti akan ada para penjaja makanan, sebagian menawarkan dagangan kaki lima dan sebagian lain di warung atau kedai sisi jalan lainnya dari Pos Dingklik

wisata banyuwangi kawah ijen dan baluran

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 Wisata Gunung Bromo | info@explorebromo.com | support by GO.WEB